Header Ads

Dibombardir Amerika, Pendiri Media ISIS Tewas Bersama Putrinya

Militan ISIS (Reuters)

KRIMINALITAS.COM, Damaskus – Pendiri media propaganda ISIS, Amaq, Rayan Meshaal tewas dalam serangan udara yang dilakukan oleh pasukan koalisi pimpinan Amerika Serikat.

Dilansir dari Reuters, Kamis (6/1/2017), serangan udara itu terjadi di Provinsi Timur Suriah, Deir al-Zor. Hasilnya, Rayan dan putrinya tewas di rumahnya yang terletak di Kota al-Mayadin.

Kematian Rayan diungkapkan saudaranya melalui sebuah postingan di media sosial Facebook.

“Dengan senang hati saya mengumumkan syahidnya kakak laki-laki saya Baraa Kadek, yang dikenal dengan Rayan Meshaal dalam serangan udara,” tulis saudara laki-laki Rayan di Facebook.

Reuters sendiri tak dapat secara independen mengkonfirmasi kematian Rayan. Pasalnya, tidak ada komentar langsung dari koalisi anti ISIS pimpinan AS.

Seperti diketahui, ISIS memang kerap mengklaim serangannya melelui saluran media internalnya, Amaq.

Sementara itu, direktur layanan pemantauan situs radikal SITE asal Amerika Rita Katz mengatakan jika Amaq telah menunjukkan dirinya sebagai agen media ISIS sejak tahun 2014.

baca juga : Bupati Banjarnegara Was-Was Usai Warganya Ikut ISIS
Dibombardir Amerika, Pendiri Media ISIS Tewas Bersama Putrinya Dibombardir Amerika, Pendiri Media ISIS Tewas Bersama Putrinya Reviewed by ISTANA on Juni 03, 2017 Rating: 5

Tidak ada komentar

Unordered List